Selamat Datang di TK Immanuel Kasih Setia

Tentang Kami

Profil TK

TK Immanuel Kasih Setia berdiri pada tahun 2010 atas kerinduan jemaat gereja untuk menghadirkan tempat pendidikan yang bukan hanya mengajarkan pengetahuan, tetapi juga menanamkan nilai kasih dan iman Kristus sejak usia dini. Pada awal berdirinya, sekolah ini hanya memiliki 5 murid dan 2 guru. Semangat yang terpatri: “Anak-anak adalah karunia Tuhan sekaligus tanggung jawab kita”.

Dalam beberapa tahun pertama, persiapan ruang kelas, alat permainan edukatif, dan kegiatan kelompok kecil dijalankan dengan penuh dedikasi. Dengan dukungan orang tua dan komunitas, TK terletak di Gg. Susuk XIII, Padang Bulan, Medan Selayang. Kini, dengan puluhan murid dan tim guru yang lebih besar, TK Immanuel Kasih Setia terus berkomitmen mendidik anak-anak agar bertumbuh dalam karakter, kreativitas, dan ketaatan kepada Tuhan.

Motto TK

“Mendidik dengan Kasih, Bertumbuh dalam Iman.”

Didiklah anak menurut jalan yang patut baginya (Amsal 22:6).

Visi & Misi

Visi: Menjadi tempat pendidikan usia dini yang menumbuhkan iman, karakter, dan kreativitas anak-anak dalam suasana penuh kasih.

Jadwal Kegiatan Harian

Waktu Kegiatan
07.30 – 08.30 Penyambutan & Doa Pagi
08.30 – 09.30 Belajar
09.30 – 09.45 Istirahat & Snack Time
09.45 – 10.30 Bermain/ Seni / Eksperimen
10.30 – 10.45 Belajar
11.00 Penjemputan / Pulang

Kegiatan Harian di TK Kami

Kebersamaan pagi

1. Kebersamaan di Pagi Hari
Anak-anak dan guru memulai hari dengan semangat dan doa bersama di Gereja.

Ruang kelas ceria

2. Ruang Kelas yang Ceria
Ruang kelas penuh warna dan mainan edukatif membuat suasana belajar menyenangkan.

Belajar cinta

3. Belajar dengan Cinta
Anak-anak belajar membaca, menulis, menggambar bersama guru yang penuh kasih.

Kegiatan memasak

4. Kegiatan Memasak
Belajar membuat salad buah atau kue sederhana sambil belajar kerja sama.

Bermain dan istirahat

5. Waktu Bermain dan Istirahat
Anak-anak bermain ayunan, berlari, dan tertawa bersama di halaman TK.

Makan bersama

6. Makan Bersama
Sebelum makan, anak-anak berdoa bersama lalu menikmati bekal dengan gembira.

Guru penuh kasih

7. Guru dan Penuh Kasih
Guru-guru yang sabar dan lembut membimbing anak-anak dengan penuh cinta.

Pulang sekolah

8. Pulang Sekolah
Setelah belajar dan bermain, anak-anak pulang dengan senyum bahagia dan ucapan “Sampai besok!”.

Pendaftaran Murid Baru

Kontak & Informasi

Tampak depan TK Immanuel Kasih Setia

Tampak depan TK Immanuel Kasih Setia

Alamat:

Jl. Abdul Hakim Gg. Susuk XIII No.53, Padang Bulan, Medan Selayang

Telepon / WhatsApp:0812-6834-6659

+62 813-6834-6659

Instagram:

Instagram TK Immanuel @tk.immanuel